Selama Libur Isra Mikraj Tidak ada Peningkatan Penumpang di Bandara RHF di

Potret Suasana di Bandara RHF Tanjungpinang.
TRANSKEPRI, TANJUNGPINANG - Asisten Manager of Airport Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang Rudi Sudrajat mengatakan tidak terjadi peningkatan jumlah penumpang sejak libur akhir pekan dan hari besar Isra’ mikraj yang jatuh pada tanggal 28 Februari 2022 lalu.
“Tidak ada peningkatan penumpang, masih biasa-biasa aja sama seperti hari biasanya,” ujar Rudi Sudrajat. Selasa, (01/03/2022) melalui sambungan telepon seluler.
Disamping itu, Rudi Sudrajat mengatakan untuk syarat perjalanan masih sama yaitu vaksinasi dosis lengkap, surat keterangan tes antigen yang berlaku 1 kali 24 jam serta aplikasi peduli lindungi.
“Sementara itu bagi calon penumpang yang belum melakukan vaksinasi dosis 1 dan 2 harus menyertakan surat keterangan Rapid PCR yang berlaku 3 kali 24 jam,” jelasnya.
Sementara itu, hari ini 1 Maret 2022 Pemerintah mengurangi kewajiban karantina bagi pelaku perjalanan luar negeri (PPLN) baik warga negara Indonesia (WNI) maupun warga negara asing (WNA) pada pekan depan. Dari yang tadinya 5 hari menjadi 3 hari.
Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang, Kepulauan Riau ditetapkan sebagai salah satu pintu masuk Perjalanan luar negeri bagi Warga negara Indonesia (WNI), dan Warga Negara Asing (WNA) dari luar negeri dengan tujuan wisata.
“Menjadi pintu kedatangan PPLN tentunya kita ekstra melakukan monitoring di lapangan untuk menegakkan protokol kesehatan mengingat juga angka kasus saat ini masih mengalami fluktuasi,” tutupnya.