Rodhial Huda Hadiri Acara Pelepasan Dan Tasyakuran Peserta Didik Kelas IX MTSN 2 Ranai

Wakil Bupati Natuna, Hadiri Acara Pelepasan Dan Tasyakuran Peserta Didik Kelas IX MTSN 2 Ranai
Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda, menghadiri Pelepasan Dan Tasyakuran Peserta Didik Kelas IX Tahun Ajaran 2023/2024 Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Rabu (15/5/2024) di Rumah Makan Sisir Basisir Jalan Datuk Kaya Wan Mohammad Benteng Ranai Natuna.
Dalam sambutannya Wabup Natuna Rodhial Huda mengatakan, jadilah orang yang disukai oleh semua orang, untuk disukai orang ramai.
"Maka jadilah anak yang jujur dan suka menolong maka kita akan diterima dimanapun kita berada," ungkap Rodhial Huda.
Menurut Wabup Natuna, jika ingin sukses ada dua kata kunci; pertama orang yang jujur, dengan kejujuran maka akan disukai oleh banyak orang, yang kedua suka menolong orang yg dalam kesusahan dan kesempitan, akan diterima dan disukai oleh semua orang.
Rodhial Huda menyebut kebersihan menjadi perbuatan dan kebiasaan universal yang akan diterima oleh semua golongan dan kalangan.
Lanjut Rodhial Huda, kejujuran, suka menolong dan kebiasaan hidup bersih dapat dipengaruhi oleh lingkungan sekitar, sekolah dan didikan orang tua.
Editor :Samsul Bahri