Wakil Ketua I DPRD Natuna Sampaikan Sambutan Pembukaan Musrenbang Tingkat Kabupaten Natuna

Wakil Ketua I DPRD Natuna Daeng Ganda Rahmatullah Sampaikan Sambutan Pembukaan Musrenbang Tingkat Kabupaten Natuna
NATUNA, SIGAPNEWS.CO.ID - Musrenbang tingkat Kabupaten Natuna dilaksanakan Selasa Malam jam 19.30 05/03/2024 di gedung Sri Serindit Batu Hitam Ranai Natuna.
Musrenbang tingkat Kabupaten Natuna di hadiri Bupati Natuna Wan Siswandi S.Sos MSi, Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda dan sejumlah Kepala OPD serta seluruh camat Kabupaten Natuna.
Dalam sambutannya Daeng Ganda Rahmatullah sebagai wakil ketua I pimpinan DPRD Kabupaten Natuna menyampaikan " perencanaan merupakan unsur penting dalam tahapan pembangunan. Baik buruknya kegiatan pembangunan sangatlah bergantung kepada perencanaan pembangunan itu sendiri.

Daeng Ganda juga mengingatkan bahwa perencanaan merupakan setengah keberhasilan dari sebuah tujuan pembangunan.
"Dalam rangka melaksanakan Roda Pemerintahan yang baik dan sehat serta untuk mendapatkan pembangunan yang bermutu, maka kita harus melaksanakan perencanaan yang matang sehingga tujuan yang akan dicapai akan dapat dinikmati dengan baik pula," ujarnya.
Dalam kesempatan musrenbang Kabupaten Natuna tahun ini, Daeng Ganda menjelaskan, bahwa musrenbang Kabupaten Natuna adalah perwujudan dari pendekatan partisipatif melalui forum musyawarah antar pemangku kepentingan guna mewujudkan langkah langkah dalam melaksanakan program kegiatan prioritas secara berjenjang, sehingga ujung dari sistem perencanaan pembangunan akan diambil alih dan dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah dan dijadikan dokumen RKPD.

Ungkap Daeng Ganda, salah satu pendekatan pembangunan yang efektif adalah pendekatan politik, sehingga memerlukan kesepahaman antara legeslatif dan eksekutif baik dari sisi program maupun pelaksanaan pembangunannya sehingga kegiatan kegiatan prioritas untuk kepentingan masyarakat dapat dicapai.(Bahri)
Editor :Samsul Bahri